Pekanbaru, 16 Januari 2020
Sebagai upaya memperkuat kebersamaan, Pengurus Pusat Keluarga Alumni Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (PP KAUMY) melakukan silaturahmi bersama KAUMY Riau di Pekanbaru. Silaturahmi yang berlangsung guyub dan diwarnai canda tawa para alumni tersebut diharapkan terus memberi semangat kepada seluruh alumni di Riau untuk saling mendukung dan memperluas kiprahnya di masyarakat.
“KAUMY Riau merupakan salah satu yang terdepan keaktifannya dalam menginisiasi berbagai kegiatan yang melibatkan alumni dan stakeholders eksternal. Jaringan alumninya juga sejak lama terbangun dan diketahui merambah luas di semua kabupaten dan kota. Kita sangat bersyukur dan mendorong agar lebih baik lagi ke depan”, ujar Ketua PP KAUMY Yogie Maharesi yang hadir di sela para alumni.
KAUMY Riau yang dinakhodai Andri Syah memiliki beberapa unit usaha yang bergerak di bidang dan melibatkan para alumni. “Ini sebagi bentuk kontribusi KAUMY Riau bagi alumni dan masyarakat. Kita terus jaga kebersamaan dan mendorong alumni untuk mencapai prestasi yang lebih tinggi di profesinya masing-masing”, ungkap Andri.
Sebagai basis alumni, Posko KAUMY Riau kerap dikunjungi oleh keluarga besar UMY baik para figur alumni maupun civitas academica UMY. Berbagai kolaborasi KAUMY Riau dengan almamater UMY dan persyarikatan Muhammadiyah juga dapat diwujudkan dengan baik dan dirasakan manfaatnya oleh berbagai pihak.