Ariswandi, S.Sos, M.P; Kepala Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam Sekretariat Daerah Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung
Lahir di Liwa, 11 Maret 1974, Ariswandi adalah Alumni Program Studi Ilmu Pemerintahan, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY). Sejak mahasiswa Ariswandi aktif di organisasi intra dan ekstra kampus. Di UMY, dia merupakan pegiat Senat Mahasiswa Fisipol, Korps Mahasiswa Ilmu Pemerintahan (KOMAP), dan Koperasi Mahasiswa (KOPMA). Dia juga aktif di Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), Himpunan Mahasiwa Islam (HMI), dan Forum Komunikasi Mahasiswa Ilmu Pemerintahan Indonesia (Fokermapi) di tingkat DI Yogyakarta, Jawa Tengah dan nasional.
Kembali ke daerah asal, dia dibekali rekomendasi dari Pembantu Rektor III UMY kala itu, almarhum Dr. (HC). Drs. Said Tahuleley, M.Si. “Saya diterima sebagai dosen Jurusan Ilmu Pemerintahan Fisip Universitas Muhammadiyah Lampung (UML) tahun 1998 atas rekomendasi Pak Said”, kenangnya. Selanjutnya Ariswandi dipercaya sebagai Sekretaris Jurusan Ilmu Pemerintahan Fisip UML. Dia juga mengajar sebagai dosen luar biasa di beberapa Perguruan Tinggi Swasta di Lampung.
Ariswandi banyak terlibat dalam berbagai kegiatan dan kepengurusan pada Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Provinsi Lampung, AIPI, Forum Dosen Indonesia serta bekerja sebagai pemasaran iklan pada Harian Pagi Radar Lampung (Jawa Post Grup). Organisasi sosial kemasyarakatan dan organisasi politik pun dimasukinya hingga menghantarkan Ariswandi menjadi anggota DPRD Kabupaten Lampung Barat 2004-2009. Di tengah perjalanan, tahun 2007 Ariswandi melanjutkan pendidikan ke jenjang S2 Program Studi Manajemen Pembangunan Daerah di Sekolah Pascasarjana Institut Pertanian Bogor (IPB).
“Kita junjung tinggi almamater tercinta karena pada saat ini UMY merupakan perguruan tinggi besar dan ternama baik di tingkat nasional maupun internasional. Dimanapun para alumni UMY bekerja dan beraktifitas agar lebih mengedepankan profesionalisme, berintegritas dan inovatif”, pesan Ariswandi yang sekarang menjabat Kepala Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam Sekretariat Daerah Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung.